Makanan Terbaik Untuk Mengatasi Nyeri Sendi
Nyeri sendi merupakan masalah yang sering muncul saat mereka mulai melawati usia 30 tahun Keatas. Nyeri sendi biasanya terjadi di lutut, siku, leher, bahu, dan pinggul. Selain latihan dengan cara latihan, nyeri sendi juga bisa diatasi dengan cara mengkonsumsi makanan yang sehat dan bergizi yang bisa mengurangi rasa sakit. Berikut ini ada enam makanan terbaik untuk mengurangi nyeri sendi :
- Ikan SalmonIkan salmon kaya akan asam lemak Omega-3. Sertakan salmon dalam diet harian Anda untuk menyembuhkan nyeri sendi. Kandungan asam lemak Omega-3 pada ikan salmon bisa mengurangi peradangan yang menjadi penyebab umum nyeri sendi.
- Kacang-KacanganKacang-kacangan seperti almond, kenari, dan beberapa biji-bijian seperti biji labu merupakan sumber yang baik dari asam lemak Omega-3 dan antioksidan yang bisa mengurangi peradangan dan nyeri sendi.
- Buah Strawberry dan BlueberryKedua buah tersebut merupakan makanan yang paling efektif membantu mengurangi rasa nyeri sendi. Menurut Journal of American College of Nutrition, buah strawberry dan blueberry lainnya mengurangi protein C-reaktif yang bisa menyebabkan peradangan dan nyeri sendi.
- Jus JerukJeruk mengandung banyak vitamin C. Menurut peneliti asupan vitamin C yang tepat bisa mencegah seseorang dari degenerasi tulang yang merupakan penyebab nyeri sendi.
- Sayuran HijauSayuran hijau seperti bayam, brokoli, bawang, jahet bisa menyeimbangkan asupan asam lemak Omega-3 yang bisa mengurangi peradangan penyebab nyeri. Untuk mengurangi nyeri sendi, hindari karbohidrat olahan seperti pasta, roti, gorengan, baka-bakaran, dan junk food.
- Minyak ZaitunMinyak Zaitun kaya akan antioksidan, rendah kalori, dan lemak. Dengan demikian minyak ini baik untuk kolesterol, jantung, dan tulang. Minyak zaitun juga bisa mengurangi peradangan, nyeri sendi dan juga membantu menurunkan berat badan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar